Sekilas Genie Krasava

“GENIE” Apa sih??
“Genie” pada dasarnya adalah parum original, dibuat oleh pabrikan yang sama dengan yang membuat parfum-parfum bermerk terkenal. Perlu diketahui setiap pemilik Merk atau yang umumnya dikenal sebagai rumah mode, seperti : Channel, Bvlgari, Gucci, Hermes, dll tidak memproduksi sendiri parfum-parfum mereka, melainkan menyerahkan pembuatan parfumnya ke suatu pabrik tertentu. Kenapa? Karena investasi untuk membuat sebuah pabrik yang mamp memproduksi parfum itu sangat besar.

Dan perlu diingat produk sebuah rumah mode itu umumnya bukan hanya parfum tapi juga pakaian, tas, sepatu, dll. Jadi sangat tidak Profitable kalau mereka harus memproduksi parfum sendiri. Nah disini pemilik Merk (rumah Mode) hanya mendesign aroma dan nama yang marketable, sedangkan pembuatan massal tetap diserahkan ke pihak lain yang memiliki peralatan yang memang memenuhi syarat untuk itu. Pabrikan tersebut dalam proses membuat suatu parfum, otomatis memiliki formula / rumus dari tiap-tiap parfum tersebut.


Nah disinilah kemudian atas persetujuan masing-masing pemilik merk, pabrikan boleh mengeluarkan parfum-parfum yang memang sama dengan merk-merk terkenal yang diproduksinya dengan catatan diberi nama yang berbeda / merk berbeda, kemasan yang berbeda, dan juga diberikan keterangan yang menjelaskan bahwa parfum-parfum tersebut bukanlah bagian atau terlepas dari suatu merk terkenal tertentu. Hal ini untuk menghindarkan dari tuntutan hukum karena parfum ini beredar di pasar Eropa dan US, juga untuk memenuhi syarat yang diajukan oleh para pemilik merk.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar